Wednesday, January 31, 2018

GAS MULIA PPT

Assalamualikum Wr.Wb.

Salam hangat, terimakasih telah berkunjung ke blog saya.  Disini saya ingin berbagi salah satu tugas sekolah waktu SMA dulu yaitu tentang PPT Gas MULIA. Tugas ini merupakan tugas mata pelajaran kimia Semester 1. Adapun Lingkupan Bahasanya yaitu tentang :

 1. Pengertian Gas Mulia
 2. Sejarah Gas Mulia
 3. Sifat Sifat Fisis Gas Mulia
 4. Sifat Sifat Kimia Gas Mulia
5.  Unsur unsur Golongan VIIIa
6.  Pengolahan dan Kegunaan Gas Mulia
7. Kuis


Untuk PPT silahan download di sini !



Draft PPT :

       1. Pengertian Gas Mulia 

       Gas mulia adalah unsur-unsur golongan VIIIA (18) dalam tabel periodik. Disebut mulia karena unsur-unsur ini sangat stabil. Tidak ditemukan satupun senyawa alami dari gas mulia. Menurut Lewis, kestabilan gas mulia tersebut disebabkan konfigurasi elektronnya yang terisi penuh, yaitu konfigurasi oktet (duplet untuk Helium).
Kestabilan gas mulia dicerminkan oleh energi ionisasinya yang sangat besar, dan afinitas elektronnya yang sangat rendah.
Gas mulia terdiri atas Helium (HE), Neon (Ne),Argon(Ar),Xenon(Xe) dan Radon (Rn).
       2. Sejarah Gas Mulia
q  Sejarah gas mulia berawal dari penemuan Cavendish pada tahun 1785. Cavendish menemukan sebagian kecil bagian udara (kuarang dari 1/2000 bagian) sama sekali tidak berreaksi walaupun sudah melibatkan gas-gas atmosfer.
q  Lalu pada tahun 1894, Lord Raleigh dan Sir William Ramsay berhasil memisahkan salah satu unsur gas di atmosfer (yang sekarang di kenal sebagai gas mulia) berdasarkan data spektrum. Lalu ia mencoba mereaksikan zat tersebut tetapi tidak berhasil dan akhirnya zat tersebut diberi nama argon.
q  Dan pada tahun1895 Ramsay berhasil mengisolasi Helium, hal ini berawal dari penemuan Janssen pada tahun 1868 saat gerhana matahari total. Janssen menemukan spektrum Helium dari sinar matahari berupa garis kuning. Nama Helium sendiri merupakan saran dari Lockyer dan Frankland.
q  pada tahun 1898 Ramsay dan Travers memperoleh zat baru yaitu Kripton, Xenon serta Neon. Kripton dan Xenon ditemukan dalam residu yang tersisa setelah udara cair hampir menguap semua. Sementara itu Neon ditemukan dengan cara mencairkan udara dan melakukan pemisahan dari gas lain dengan penyulingan bertingkat.
q  Pada tahun 1900 Radon ditemukan oleh Friedrich Ernst Dorn, yang menyebutnya sebagai pancaran radium. Pada tahun William Ramsay dan Robert Whytlaw-Gray menyebutnya sebagai niton serta menentukan kerapatannya sehingga mereka menemukan Radon adalah zat yang paling berat di masanya (sampai sekarang). Nama Radon sendiri baru dikenal pada tahun 1923.
q  Pembuatan unsur gas mulia sendiri baru ditemukan pada tahun 1962. Pembuatan unsur tersebut diawali oleh seorang ahli kimia yang berasal dari Kanada yaitu Neil Bartlett. Neil Bartlett barhasil membuat senyawa xenon yaitu XePtF6, sejak saat itu barulah ditemukan berbagai gas mulia lain yang berhasil di buat. Dan akhirnya istilah untuk menyebut zat-zat telah berganti. Yang awalnya disebut gas inert (lembam) telah berganti menjadi gas mulia yang berarti stabil atau sukar berreaksi.
q    Asal usul nama unsur gas mulia:
- Helium → Helios (Yunani) : matahari
- Argon → Argos (Yunani) : malas
- Neon → Neos (Yunani) : baru
- Kripton → Kriptos (Yunani) : tersembunyi
- Xenon → Xenos (Yunani) : asing
- Radon → Radium

Sesuai dengan jari-jari atom, kereaktifan gas mulia bertambah besar. Hal ini disebabkan daya tarik inti terhadap elektron semakin berkurang. Sehingga elektron terluar semakin mudah ditarik oleh atom lain. Walaupun demikian, unsur gas mulia hanya dapat berikatan dengan unsur yang sangat elektronegatif, seperti fluorin dan oksigen.
Pada tahun 1962, Bartlett berhasil membuat senyawa stabil dari xenon, yaitu XePtF6, semenjak itu,istilah gas inert tidak sesuai lagi.
       Sifat kimia unsur golongan gas mulia
       HELIUM
       NEON
       ARGON
       KRIPTON
       XENON
       RADON
  • Helium bisa didapat dari hasil disintegrasi 88Ra (Radium).
    88R
    a ? 86Rn + 2He
    Ditemukan juga dari logam Uranium.
  • Neon Menggunakan proses pemisahan udara (proses destilasi udara cair). Pada tahap awal, CO2 dan uap air dipisahkan terlebih dahulu. Kemudian udara diembunkan dengan memberikan tekanan 200 atm diikuti pendinginan cepat. Sebagian besar udara akan membentuk cair dengan kandungan Gas Mulia yang lebih banyak, yaitu 60% Gas Mulia (Ar,
       Kr, Xe) dan sisanya 30% O2 dan 10% N2.
       Sisa udara yang mengandung He dan Ne tidak mengembun karena titik didih kedua gas tersebut sangat rendah. Gas He dan Ne akan terkumpul dalam kubah kondensor sebagai gas yang tidak terionisasi (tidak mencair).
       Argon diproduksi dengan metode destilasi udara cair, sebuah proses yang memisahkan nitrogen cair yang bertitik didih 77,3 K dari
       KEGUNAAN GAS MULIA
       KUIS
       Easy
  1. Unsur gas Mulia yang paling banyak terdapat terdapat di udara dan di alam semesta secara berturut turut adalah
      (A) He dan Ar
                (B) Ne dan Ar
                (C) Ne dan He
                (D) Ar dan He
                (E) Kr dan Ar
       Pembahasan I
       Unsur gas Mulia yang paling banyak terdapat terdapat di udara dan di alam semesta secara berturut turut adalah:
 di udara usnsur yang paling banyak di udara adalah argon dan yang paling banyak di alam semesta adalah Helium
Jawab : D
       Medium
  1. Dari pernyataan berikut yang benar mengenai gas mulia, kecuali:
      (A) unsur Ar bersifat stabil
                (B) Energi ionisasi Ar lebih besar dari Kr
                (C) Xe mempunyai jari jari atom lebih dari Rn
                (D) Ar mempunyai jari jari atom lebih dari Ne
                (E) Titik didih Ne lebih kecil dari pada Ar
       Pembahasan II
 Xe mempunyai nomor atom lebih kecil dari pada Radon sehingga jari jari atom Xe lebih kecil dari pada Rn
                                                                jawab : D
       Hard
3.  He dan Rn dapat dibuat melalui peluruhan zat radioaktif yaitu
      (A) Th dan U
                (B) Np dan Pu
                (C) Am dan Pu
                (D) Th dan Np
                (E) U dan Np
       Pembahasan III
Jawab :
    He dan Rn dapat di buat melalui peluruhan zat radioaktif yaitu Thorium dan Uranium
                                92U                                        90Th     +  2He
                                90Th                                      88Ra     + 2He
                                88Ra                                      86Rn      + 2 He
                                                                                                jawab   A
       Thanks for attention

       WASSALAMU’ALAIKUM WR.WB.
       Pertanyaan Agung
       lampu neon dapat  memancarkan warna merah. Dari manakah lampu merah? Dan bagaimana cara memproduksinya?
                Lampu neon dapat memancarkan warna merah itu disebabkan karena gas neon mempunyai spektrum emisinya (pancaran cahaya ) berwarna merah yang merupakan ciri khas dari unsur neon tersebut.
                Secara komersial, semua gas mulia, kecuali helium dan radon diperoleh melalui distilasi (penyulingan) bertingkat udara cair. Neon termasuk di dalamnya dibuat dengan cara destilasi udara cair.
       Pertanyaan Dien
               
                Dari unsur gas mulia tersebut, adakan unsur yang berbahaya ? Apa yang membahayakan?
                Jawab :
                Unsur Radon berbahaya bagi kehidupan. Karena Radon adalah gas karsinogen. Radon adalah bahan beradioaktif dan harus ditangai secara hati-hati. Adalah sangat berbahaya untuk menghirup unsur ini karena Radon menghasilkan partikel alpha.
                Radon juga menghasilkan hasil peluruhan berbentuk padat, dan akibatnya, cenderung membentuk debu halus yang mudah memasuki jalur udara dan melekat permanen dalam jaringan paru-paru, menghasilkan paparan lokal yang parah.  Sehingga unsur ini paling berbahaya diantara golongan gas mulia karena dapat menyebabkan kanker paru paru
       Pertanyaan Anisa
                Mengapa titik didih dan titik leleh unsur gas mulia sangat  rendah sekali?
                Jawab :
                Titik didih  dan titik leleh unsur gas mulia sangat rendah , itu disebabkan unsur gas mulia bersifat stabil, dimana keelektronegatifan unsur gas mulia kecil sehingga cenderung tidak berikatan  atau  bersifat monoatomik. Sehingga gaya tarik menarik antar molekulnya hanyalah gaya london (gaya dispersi ) yang lemah.serta pada gas mulia merupakan senyawa gas dimana senyawa gas mempunyai titik didih dan titik leleh yang sangat rendah. Seiring bertambahnya masa atom relatif suatu unsur maka akan meningkat pula titik didih / lelehnya.



No comments:

Post a Comment